You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Gedung SDN Kramatjati 11 dan 12 Pagi Sudah 1,5 Tahun Terbengkalai
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Djarot Apresiasi Pelatihan Pelaku Usaha Mikro dan Kecil

Sebanyak 150 pelaku usaha mikro dan kecil di Jakarta ikuti pelatihan manajemen ritel modern di Kantor Wali Kota Jakarta Utara, Selasa (20/10). Peserta, akan dipilih untuk diberikan penambahan modal serta bedah warung.

Sebagai pemerintah kita akan menjaga usaha kecil. Saat ini tengah dipersiapkan PKK Mart

Berbagai pelatihan diberikan, antara lain manajemen penataan barang, pengaturan stok dan manajemen keuangan serta tips mengamati tren pasar terkait produk yang diminati. Setelahnya, salah satu perusahaan ritel nasional juga akan melakukan pendampingan untuk memantau perkembangan manajerial.

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mengapresiasi pelatihan yang dilaksanakan oleh salah satu perusahaan ritel nasional tersebut. Sebab, sudah menjadi kewajiban sosial dari para pengusaha untuk melakukan pembinaan terhadap usaha kecil.

Bentuk PKK Mart Jadi Distributor, DKI Gandeng Aprindo

"Pelatihan ini kan memberikan kailnya, supaya toko-toko kelontong bisa sehat, meningkat. Dan itu bisa menopang usaha usaha besar seperti alfamart ini sehingga menjadi simbiosis mutualistis," ujarnya, Selasa (20/10).

Dikatakan Djarot, selama ini kelemahan pengusaha toko kelontong ialah tidak tertib dalam memanajerial keuangan. Antara uang untuk usaha dan penggunaaan pribadi cenderung tidak terkontrol. Panjangnya jalur distribusi pun menyebabkan pedagang kelontong tidak dapat bersaing secara harga dengan pedagang ritel modern.

Walau memiliki kelemahan, Djarot melihat para pedagang kelontong tetap memiliki keunggulan. Di antaranya, mereka memiliki emosional dengan para pembeli. Selain itu, secara operasional karena tidak menggunakan fasilitas mewah serta pegawai, toko kelontong tentunya lebih efisien.

"Sebagai pemerintah kita akan menjaga usaha kecil. Saat ini tengah dipersiapkan PKK Mart yang akan mewadahi kelontong untuk memasok barang sehingga mereka dapat harga lebih murah," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1244 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1234 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1178 personTiyo Surya Sakti
  4. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1142 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1066 personNurito